Big Think, Love & Success!!

.

Selasa, 09 Agustus 2011

Cerahkan Hidupmu, Berinteraksilah dengan Al Quran

Oleh Ari Wahyono


Tadarus Al Qur'an



"Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu Al Kitab (Al Quran) dan dirikanlah shalat. Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatan- perbuatan) keji dan mungkar. Dan sesungguhnya mengingat Allah (shalat) adalah lebih besar (keutamaannya dari ibadat-ibadat yang lain). Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan" (QS. Al Ankabut : 45)

Dalam riwayat hidup Imam Syafi'i, kita tentu terkejut ketika membacanya. Dan sebelumnya pun kita tentu bertanya-tanya. Imam salah satu Madzhab ini seperti apakah interaksinya dengan Al Qur'an di Bulan Ramadhan?. Semoga kita beajar dan meniru beliau juga. Beliau membaca Al Qur'an dan mengkhatamkannya 60 kali dalam sebulan di bulan ramadhan dan ini beliau lakukan semenjak beliau menghafal Al QUr'an diusianya 10 Tahun hingga akhir hayatnya.
Subhanallaah...

Ustadz Yusuf Mansur menyampaikan nasihat singkatnya dalam pertemuan:
"Jika hidup kita ingin cerah dipenuhi cahaya dan kemudahan. BErtemanlah dengan Al Qur'an. Sibukkan diri kita dengannya. InsyaAllah....Jangan lupa membacanya sebanyak mungkin tiap hari, dan sebanyak mungkin berinteraksi dengannya. Yakinlah Allah SWT akan menurunkan peetunjuknya kepada kita. Wallahu a'lam"


Hidup kita akan cerah ketika bersama Al Quran tentunya, karena beliau (imam Syafi'i) telah membuktikannya betapa hidupnya BERCAHAYA karena interaksi beliau dengan Al Quran sungguh menakjubkan.
Tak banyak kata, mari kita tauladani. Semoga hidup kita BERCAHAYA. Wallahu a'lam





0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, pastikan tidak mengandung unsur negatif, SARA, menyinggung. Tujuan yang baik akan sempurna dikemas dengan ungkapan yang baik pula. Terimaksih